Ini curhatan bahasa. Tapi, ah, ini mah bahasa saya...mungkin salah, tidak indah, tak sesuai kaidah, atau parah, biarlah. Sekedar ingin belajar sedikit demi sedikit, baru ini yang saya tahu.
Thursday, December 27, 2012
Pukul/jam?
Nanti ketemuan ya jam 8 malem!
Hadoooh, betul belum sih tuh kalimat?
Dalam bahasa Indonesia jam itu bermakna satuan waktu yang sama dengan 60 menit, bukan untuk mengungkapkan kapan.
misal:
Kami sudah mengadakan pertemuan selama delapan jam!
jadi kalimat pertama harusnya?
Nanti ketemuan ya pukul 8 malem!
Dalam bahasa Inggris jelas,
jam = hour
pukul = at
beda kan?
#edisi-nyontek-status-facebook-dosen-saya-yang-bageur#
Terimakasih pak dosen, saya emang yang suka asal-asalan menggunakan bahasa, huks.
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
No comments:
Post a Comment